Kamis, 29 Oktober 2015

DPP IMM Berangkatkan Kadernya Ke Beijing-China




Menteng Raya Jakarta_ Dewan Pimpinan Pusat  Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Melepas keberangkatan kadernya ke Beijing untuk mengikuti “International Youth Organization forum & Beijing sister City Yothh camp”. Mereka adalah Nasrullhaq dari DPD IMM Sulsel, Virda sari dari DPD IMM Jawa Timur, Eka Pitra Sekretaris hubungan Luar negeri DPP IMM, pemenang Lomba Da’i dan Da’iah Gebyar Ramadan DPP IMM Ardiyansyah dari IMM Ciputat dan Nabila Harahap Dari Korkom FKIP UHAMKA Jakarta.
Ketua umum DPP IMM (Beni Pramula) dalam sambutan pada saat seremonial pelepasan 5 orang kadernya di Sekretariat DPP IMM Menteng Raya 62 Jakarta. Menyampaikan, agar kader-kadernya menimba ilmu dengan sungguh-sungguh dinegeri China, sebab tidak semua pemuda mendapatkan kesempatan seperti ini. “Kalian beruntung Adik-adik, diluar sana, ada ribuan orang yang mengantri untuk mendapatkan kesempatan belajar ke luar negeri, seperti pepatah yang mengatakan “Tuntutlah ilmu meskipun harus sampai ke Negeri China”. Itu artinya banyak hal yang dapat adinda semua pelajari di China. ilmu pengetahuan, kebudayaan, tekhnologi,dan tentu saja banyak ilmu yang dapat kalian bawa ke tanah air ketika kembali, dan kalian adalah kategori kader yang mendapatkan rezeki dari pepatah itu, maka Jangan sia-siakan kesempatan ini, tidak mudah untuk mendapatkannya, pesan saya jangan tinggalkan shalat, berikan yang terbaik, jadikan ini batu loncatan untuk mempreroleh kesempatan belajar kenegara-negara lainnya di seluruh penjuru dunia ini.
Ela Nofitasari Ketua Bidang Hubungan Luar negeri DPP IMM mengatakan “Acara International Organization Youth forum ini adalah bentuk kerja sama antara  organisasi kepemudaan dunia yang  akan mendiskusikan  perihal  keterlibatan pemuda dalam bidang hukum dan pemerintahan kota, undang-undang tentang kepemudaan, perlindungan hah-hak pemuda dan pencegahan kejahatan.  harapan kita dengan mengikuti, acara ini dapat meningkatkan kerjasama dengan organisasi pemuda dunia lainnya, hal ini juga momentum bagi kader IMM untuk tidak hanya menyikapi kondisi internal dan permasalahan umat dalam cakupan nasional. Tapi ke depan, IMM harus segera menjelma menjadi bagian dari warga dunia. Sudah saatnya bagi IMM untuk bertindak global, berwawasan internasional, dan mengembangkan kiprah dan memberi manfaat untuk kemanusiaan yang lebih luas. Jelasnya.
Selain itu,DPP IMM juga Sudah Mendirikan pimpinan cabang istimewa IMM di China, yang di ketuai oleh Immawan Wildan Nabil Afkar yang sekarang adalah mahasiwa program Beasiswa di Wuhan University of Technology (School of Foreign Languages / Chinese  2015). Salah satu kader terbaik asal Tlogowungu. Kabupaten Pati Jawa tengah yang saat ini hafal 10 juz Al-Qur’an. Wildan mendapatkan kesempatan untuk menimba ilmu di Hubei university of Chinese Medichine 2015-2020. Wildan yang  mendapatkan beasiswa diChina kami beri tugas untuk mempersiapkan pendirian Cabang Istimewah IMM disana untuk memperluas ekspansi dakwah Ikatan mahasiswa Muhammadiyah. Jelas immawati  Ela.

DPP IMM

0 komentar:

Posting Komentar